Katalog Kue

blog tentang resep kue jenis nama dan ciri-cirinya, lengkap dengan rekomendasi tempat membeli bahan pembuat kue kering basah makanan dan minuman

Home » bahan-kue » kue-kering » Apa itu ragi instan, harga, merek dan cara menggunakannya

Apa itu ragi instan, harga, merek dan cara menggunakannya

Apa itu ragi instan? Biasa digunakan untuk mengembangkan kue dengan cara fermentasi, ragi instan adalah sejenis ragi butiran, praktis dan bisa langsung dimasukkan kedalam bahan kue lainnya. Banyak ibu rumah tangga lebih menyukai ragi instan (yeast) daripada ragi segar, hal ini karena penggunaannya yang jauh lebih mudah serta dapat disimpan dalam waktu yang lama (kalaupun tidak diguakan).
contoh merek ragi instan fermipan sachet 11 gr harga Rp. 5000
Berbeda halnya ragi segar, harus disimpan dalam lemari pendingin, itupun memiliki batas waktu ketahanan, sebab ragi merupakan mikroorganisme yang hidup. Sebenarnya selain ragi segar dan instan ada juga ragi coral. Disebut ragi coral karena bentuknya seperti koral, sebelum menggunakannya harus direndam terlebih dahulu dengan air angat selama beberapa menit, artinya masih tetap lebih praktis penggunaan ragi instan.

Bagaimana cara kerja ragi instan dalam mengembangkan kue? Ternyata yeast ini akan memfermentasikan karbohidrat menjadi CO2 dan alkohol. CO2 yang terperangkap inilah yang membentuk gelembung-gelembung pada kue sehingga terangkat dan mengembang. Pada proses fermentasi kan dihasilkan alkohol tuh, apakak kue tersebut tetap halal? Pada dasarnya semua alkohol akan menguap, jadi dalam proses fermentasi ragi pada kue seperti bika ambon, roti dan sebagainya kadar alkohol telah menguap bersamaan dengan proses pemanggangan. Terkait halal atau tidakya, saya rasa di bungkus roti dan bika ambon ada label halal toh..

Jika kita sari keterangan diatas, maka ragi ada tiga jenis yakni:
  1. Ragi segar
  2. Ragi coral, dan
  3. Ragi Instant

Ketiga jenis ragi tersebut memiliki fungsi yang sama dalam proses pembuatan kue. Perbedaan hanya terletak pada cara penggunaan, ragi instan lebih mudah digunakan daripada ragi coral maupun segar (basah). Hasil yang didapat juga tidak jauh beda, bila kita menggunakan ragi segar taupun instan.

Harga ragi instan di pasaran saat ini cukup beragam, bergantung pada merek yang akan kita gunakan. Misalnya salah satu merek ragi instan adalah femipan harganya sekitar Rp. 5000/ schet 11 gr. Harga ini mungkin tidak sama di semua tempat, tapi bedanya tidak akan jauh. Apa saja merek ragi instan? Diantaranya; saf-instan, mauripan, intipan, femipan dan lain-lain.

Oh iya.. itu yang cap kupu-kupu yang mereknya butterfly Soda, setahu saya bukan ragi instan loh ya.. Kalau tidak salah dia tu soda kue, memang bisa juga untuk megembangkan adonan kue tapi prinsip penggunaannya beda, tentang soda kue silahkan baca di sini.

Itulah jawaban "apa itu ragi instan?" yang dapat author sampaikan, kalau ada pertanyaan seputar dimana bisa beli bahan kue tersebut, silahkan tanyakan melalui form mail dibawah, kami juga menjualnya secara online, ongkir ditanggung pembeli ya.. semoga bermanfaat.

Related:

Share this article :
Fb Tweet G+

Posted by Unknown at 2016-07-28T02:37:00+07:00
Labels: bahan-kue, kue-kering

No comments:

Post a Comment

Newer Post Older Post Home
Powered by Blogger.

Artikel bahan kue lainnya

  • Apakah Baking Soda Bisa Menggantikan Baking Powder?
    Sering sekali kita temukan adanya tulisan bahwa baking soda dapat menggantikan baking powder. Walaupun fungsi dari kedua bahan ini sama, tap...
  • Tips Agar Kue Tidak Lengket di Loyang
    Hampir semua jenis kue menggunakan gula dan telur. Kedua bahan ini bersifat lengket apabila dibakar (dipanaskan). Tidak mungkin merubah baha...
  • [ask] Pengembang Kue Alami Apa Aja?
    Seperti sebelumnya kita telah membahas berbagai macam pengembang kue, bisa di lihat di sini . Kali ini kita akan membahas ragam pengembang a...
  • Alamat Toko Bahan Kue di Jakarta
    Banyak kita yang ingin membuat kue berdasarkan panduan buku resep, tapi kadang ada kendala dimana bahan-bahan yang disebutkan pada resep ter...
  • Baking Soda vs Baking Powder Kegunaan dan bedanya
    Ketika hendak membuat kue dari buku resep kita kerap bertemu kata baking soda dan baking powder. Banyak diantara ibu-ibu menyamakan bahan in...
  • Apa itu tepung maizena
    Dalam membuat kue kering ataupun basah kita sering menemukan tepung maizena sebagai salah satu bahan untama. Ternyata saat ini masih banyak ...
  • Apa itu ragi instan, harga, merek dan cara menggunakannya
    Apa itu ragi instan? Biasa digunakan untuk mengembangkan kue dengan cara fermentasi, ragi instan adalah sejenis ragi butiran, praktis dan bi...
  • Jenis Pengawet Makanan
    Berdasarkan standard POM ada beberapa bahan pengawet makanan (kue) yang aman digunakan. Walau demikian ketika membeli, selalu perhatikan bun...
  • [ASK] Apa bahan untuk perenyah gorengan?
    Kita orang Indonesia sangat suka dengan panganan goreng-gorengan. Berdasarkan survey perilaku konsumsi, gorengan paling diminati adalah; tah...
  • Perbedaan baking soda dengan soda kue beserta kegunaan
    Apa perbedaan baking soda dengan soda kue? ini sebenarnya pertanyaan aneh, kok ane? ya aneh sebab tidak ada perbedaan antara baking soda den...

Blog Archive

  • ►  2018 (1)
    • ►  February (1)
  • ►  2017 (2)
    • ►  July (1)
    • ►  January (1)
  • ▼  2016 (5)
    • ►  August (2)
    • ▼  July (3)
      • [ASK] Apa bahan untuk perenyah gorengan?
      • Apa itu ragi instan, harga, merek dan cara menggun...
      • [ASK] Apa saja bahan perenyah kue kering?
  • ►  2015 (6)
    • ►  December (1)
    • ►  November (3)
    • ►  October (2)